BPS: Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,72% di Kuartal III-2022

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 07 Nov 2022 13:17 WIB

BPS: Ekonomi Indonesia Tumbuh 5,72% di Kuartal III-2022

i

Kepala BPS Margo Yuwono.

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi pada kuartal III-2022 mencapai 5,72% secara tahunan (year on year/yoy) dibandingkan dengan triwulan III-2021. Sementara ekonomi Indonesia tumbuh 1,81% secara kuartalan.

"Dengan demikian pertumbuhan ekonomi Indonesia kuartal III-2022 jika dibandingkan kuartal II-2022 tumbuh 1,81%. Bila dibandingkan kuartal III-2021 atau yoy ekonomi Indonesia tumbuh 5,72%," kata Kepala BPS Margo Yuwono dalam konferensi pers virtual, Senin (7/11/2022).

Baca Juga: BPS Catat Harga Emas dan Kontrak Rumah Picu Inflasi Komponen Inti Terbesar

Perekonomian Indonesia pada triwulan III-2022 berdasarkan besaran Produk Domestik Bruto (PDB) atas dasar harga berlaku mencapai Rp5.091,2 triliun. Sementara itu, perekonomian Indonesia atas dasar harga konstan 2010 mencapai Rp2.976,8 triliun.

"Secara qtq, pertumbuhan ekonomi triwulan III-2022 melambat yang menunjukkan pola musiman. Namun, secara yoy, pertumbuhan ekonomi Indonesia semakin kuat dan menuju arah pemulihan," ujar Margo.

Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III-2022 bisa dilihat dari pulihnya mobilitas masyarakat serta peningkatan kunjungan wisatawan mancanegara.

"Jadi mobilitas masyarakat makin pulih. Pelonggaran syarat perjalanan mendorong wisman tumbuhnya sangat tinggi. Juga ditandai dengan rata rata TPK hotel bintang meningkat 21,03% yoy," tuturnya.

Baca Juga: Bukan hanya di Bali, BPS Catat Aceh Berpotensi Jadi Pilihan Wisata Favorit Wisman

"Seluruh leading sector, yaitu industri pertambangan, pertanian, perdagangan, dan konstruksi melanjutkan tren pemulihan," imbuhnya.

Dari sisi produksi, Lapangan Usaha Transportasi dan Pergudangan mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 25,81 persen.

Sementara dari sisi pengeluaran, Komponen Ekspor Barang dan Jasa mengalami pertumbuhan tertinggi sebesar 21,64 persen.

Baca Juga: Berikan Pembinaan Statistik Sektoral pada Produsen Data, BPS Gelar Sosialisasi Romantik dan Metadata Statistik

Secara spasial, perekonomian Indonesia pada triwulan III 2022 mengalami peningkatan di seluruh provinsi, dimana kelompok provinsi di Pulau Jawa menjadi penyumbang utama dengan kontribusi sebesar 56,30 persen dan pertumbuhan ekonomi sebesar 5,76 persen (y-on-y).

Margo menyebut bahwa hal ini merupakan capaian atau prestasi masyarakat Indonesia di tengah kondisi global yang makin tidak menentu.

"Kita masih bisa menjaga PE kita dan trennya semakin menguat," ungkapnya. jk

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU