Rangkaian Hari Bakti IDI, Dokter di Mojokerto Baksos Tanam Pohon

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 29 Mei 2023 16:30 WIB

Rangkaian Hari Bakti IDI, Dokter di Mojokerto Baksos Tanam Pohon

SURABAYAPAGI.COM, Mojokerto - Dalam rangka Hari Bhakti Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Mojokerto Raya, puluhan dokter melaksanakan bakti sosial dengan menanam ratusan pohon produktif. Kegiatan tersebut berlangsung di lokasi wisata Bukit Kayu Putih, Minggu (28/5) pagi. 

Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati pun mengapresiasi kegiatan kali ini. Menurutnya, kegiatan ini menjadi salah satu kontribusi positif para dokter dalam menjaga kelestarian air dan alam. 

Baca Juga: Bangunan Bekas Bengkel di Mojokerto Dilalap si Jago Merah, 3 Unit PMK Diterjunkan

"Secara teknis, air hujan kalau langsung semua masuk ke tanah tanpa ada perlambatan, maka akan kesulitan dia meresap jauh ke dalam tanah. Kalau diterima pohon dulu, tetesannya akan lambat dan dia akan masuk ke tanah lebih jauh," tuturnya. 

Bupati Ikfina pun menyampaikan terima kasih kepada IDI, mengingat kegiatan ini adalah salah satu program IDI Provinsi Jawa Timur untuk mencetak rekor muri penanaman pohon serentak. 

Baca Juga: Cegah Penyebaran DBD, Pemkab Mojokerto Gelar Fogging Serentak

"Kurangnya vegetasi yang memperlambat air masuk ke tanah ini mengakibatkan terjadi banjir luapan, oleh karena itu, terima kasih IDI telah memilih Mojokerto sebagai salah satu lokasi penanaman pohon ini," ujarnya. 

Bupati Ikfina berharap, semoga seluruh dokter dan tenaga kesehatan di Kabupaten Mojokerto selalu diberikan nikmat sehat oleh Tuhan, sehingga terus bisa memberi pelayanan kesehatan untuk masyarakat Mojokerto. 

Baca Juga: Gagal Curi Motor, Dua Pemuda di Kota Mojokerto Diringkus Warga saat Sembunyi dari Kejaran Polisi

"Tentunya kita semua ingin bisa memaknai hari bakti ini, saya atas nama Pemkab Mojokerto terima kasih, semoga kita semua diberikan kesehatan agar terus bisa memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat," pungkasnya. Dwi

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU