Komisi A DPRD Surabaya Mendorong Pemkot Terus Berinovasi dan Tingkatkan Pelayanan Publik

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 12 Des 2022 19:59 WIB

Komisi A DPRD Surabaya Mendorong Pemkot Terus Berinovasi dan Tingkatkan Pelayanan Publik

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Anggota Komisi A DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Kota Surabaya Arif Fathoni  mengapresiasi keberhasilan Pemerintah Kota Surabaya yang telah berhasil meraih peringkat A (sangat baik) dalam penilaian Indeks Reformasi Birokrasi.

Kota Surabaya meningkatkan kategori indeks Reformasi Birokrasi dari BB menjadi A, satu-satunya kota di Indonesia yang meraih prestasi tersebut.

Baca Juga: Wakil Ketua DPRD Surabaya Sambut Delegasi Perdagangan dari Tiongkok

Menurut Arif Fathoni, ini menunjukkan bahwa upaya Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dalam membenahi birokrasi yang ada tingkat bawah untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik berhasil.

“Saya melihat sejak setahun yang lalu dalam setiap diskusi dengan ketua-ketua parpol yang ada di Surabaya, mas wali selalu berpikir keras bagaimana meningkatkan kualitas pelayanan melalui pembenahan internal jajaran dan inovasi-inovasi dalam mempermudah layanan terhadap masyarakat Surabaya,” kata Arif Fathoni, Senin (12/12).

Baca Juga: Wakil Ketua DPRD Surabaya Laila Mufidah Tinjau Pencairan Marbot Musala dan Penjaga Rumah Ibadah

Fathoni mendorong penghargaan yang diraih Pemkot Surabaya bisa meningkatkan semangat juang seluruh birokrat yang ada di Kota Surabaya agar terus berpikir untuk berinovasi dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Surabaya.

“Ujung dari pengabdian dalam bidang pemerintahan adalah bagaimana setiap nafas yang tersedia selalu digunakan untuk menjadi jembatan ladang amal jariyah dengan memudahkan setiap urusan masyarakat,” pungkas dia. 

Baca Juga: Pemerintah Kabupaten Pasuruan Implementasi Kartu Kredit untuk Tingkatkan Pelayanan Publik

Fathoni melanjutkan, sebagai mantan seorang birokrat, Eri Cahyadi sangat paham betul bahwa membenahi birokrasi merupakan pangkal keberhasilan setiap program yang dicanangkan.

"Apalagi, pelayanan publik adalah wajah pemerintah yang hadir untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Semoga pelayanan publik ini dapat terus ditingkatkan,” terangnya. Alq

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU