Semua Bapaslon Lamongan Saat Daftar Abaikan Prokes

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 09 Sep 2020 14:21 WIB

Semua Bapaslon Lamongan Saat Daftar Abaikan Prokes

i

Bapaslon Yes Bro saat menyalami pendukungnya saat perjalanan menuju kantor KPUD. SP/MUHAJIRIN KASRUN

SURABAYAPAGI, Lamongan - Semua calon bupati dan wakil bupati yang mendaftar ke KPUD Lamongan pada 4-6 September lalu dinilai oleh Bawaslu masih mengabaikan protokol kesehatan di tengah pandemi covid-19.

Peryataan itu disampaikan oleh Ketua Bawaslu Lamongan M Badar, Rabu (9/9/2020), setelah melakukan evaluasi kegiatan tahapan Pilkada, salah satunya saat pendaftaran bakal calon (Bapaslon) ke KPUD beberapa hari yang lalu.

Baca Juga: MK Lempar Masalah TSM ke Bawaslu

"Dari kajian kami dan pengawasan yang sudah kami lakukan, maka bisa disimpulkan semua Bapaslon masih abaikan protokol kesehatan," kata Badar menegaskan.

Abai dalam protokol kesehatan kata Badar,  yang paling mencolok adalah Bapaslon masih menggerkan massa dengan jumlah yang besar dan berpotensi tidak tertib dalam sepanjang perjalanan menuju pendaftaran ke KPUD.

Dimana tidak ada jarak satu dengan yang lainnya dalam beraktivitas. "Dari pantauan di lapangan rata-rata Bapaslon dan pendukungnya sudah memakai masker, namun mereka tidak menerapkan physical distanting," ujarnya.

Pihaknya sangat menyayangkan, apalagi, ini adalah kali pertama Pilkada dalam sejarah Indonesia yang ditunda karena pandemi, dan harus dilanjutkan lagi dengan protokol kesehatan. "Kami sangat menyayangkan ini," terangnya.

Baca Juga: Bawaslu Pasrah

Karena dikuatirkan menjadi klaster baru pandemi, Bawaslu meminta KPUD untuk memperketat tahapan berikutnya dengan meminta Bapaslon dan pendukungnya untuk menerapkan protokol kesehatan. "Pengerahan massa sewajarnya dan tetap menerapkan protokol kesehatan," harapnya.

Pihaknya juga sudah mengirimkan surat kepada KPU, yang  di antara pokok isinya, dalam pendaftaran harus menegakkan protokol kesehatan, agar KPU mengkoordinasikan dengan pihak terkait dalam penegakan protokol kesehatan. 

"Surat sementara sudah kami layangkan ke KPU, untuk ke Bapaslon dan tim pemenangan nya belum kami kirim, karena sampai saat ini kami belum menerima daftar tim pemenangan Bapaslon," ungkapnya.

Baca Juga: KPU Jatim Gelar Pendaftaran PPK untuk Pilkada 2024

Sebelumnya ada tiga Bapaslon yang mendaftar ke KPUD Lamongan, diantaranya Suhandoyo-Suudin (Kompak), Kartika Hidayati-Saim (Karsa) dan Yuhronur Efendi-Abd Rouf (Yes Bro). Tiga Bapaslon ini selanjutnya akan mengikuti tahapan sampai diumumkan dan ditetapkan sebagai calon oleh KPU Pada 23 September mendatang.Jir

 

Editor : Mariana Setiawati

BERITA TERBARU