Resmikan Proyek Gas Jambaran-Tiung Biru, Wapres: Memacu Geliat Dunia Usaha

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 08 Feb 2023 20:10 WIB

Resmikan Proyek Gas Jambaran-Tiung Biru, Wapres: Memacu Geliat Dunia Usaha

i

Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin meresmikan Proyek Strategis Nasional (PSN) Jambaran-Tiung Biru (JTB) serta Lapangan Gas MDA dan MBH di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (8/2/2023).SP/PERTAMINA

 

SURABAYAPAGI, Surabaya - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin meresmikan Proyek Strategis Nasional (PSN) Jambaran-Tiung Biru (JTB) serta Lapangan Gas MDA dan MBH di Sheraton Surabaya, Jawa Timur, Rabu (8/2/2023). “Saya ucapkan terima kasih pada seluruh pihak yang telah mendukung pembangunan PSN JTB, serta Proyek Lapangan MDA dan MBH, hingga selesai dengan baik,” ucap Wapres, dalam keterangan resmi, Rabu (08/2).

Baca Juga: Ketua Dewan Pimpinan Pusat PDIP Katakan Bahwa Erick Thohir Menjadi Salah Satu Kandidat Kuat Dampingi Ganjar

Dengan diresmikan dua proyek ini, Wapres berharap dapat meningkatkan pasokan gas dan menjamin ketersediaan migas bagi industri di wilayah Jawa Timur dan Jawa Tengah.

“Semoga kedua proyek ini mampu meningkatkan pasokan gas secara signifikan, dan menjamin ketersediaan migas bagi industri di wilayah Jawa Timur dan Jawa Tengah, sehingga turut memberikan nilai tambah dan meningkatkan penerimaan negara,” ujar Ma’ruf.

Untuk, proyek JTB ini akan memasok gas sebesar 192 MMSCFD untuk kebutuhan pembangkit listrik dan industri. Ma’ruf Amin mengatakan, pemanfaatan gas bumi sebagai energi fosil paling bersih kian meningkat. "Ini menunjukkan peran vital gas bumi, mulai dari pemenuhan kebutuhan energi Nasional maupun dalam kebijakan bauran energi Indonesia," ungkap Ma'ruf.

Oleh karena itu pemerintah terus mendorong pemanfaatan teknologi bersih dengan menstimulasi industri dalam negeri, seperti pengembangan lapangan unitisasi JTB yang diresmikan hari ini.

"Kedepannya akan memasok kebutuhan gas yang cukup besar di pulau Jawa. Pemenuhan kebutuhan gas ini diharapkan memacu geliat dunia usaha, meningkatkan perekonomian masyarakat di tingkat regional sekaligus Nasional," jelas Ma'ruf.

Baca Juga: PPP Ungkap Nama Cawapres Dampingi Ganjar adalah Salah Satu Menteri Indonesia

Proyek Lapangan Gas Unitisasi Jambaran-Tiung Biru dikembangkan oleh PT Pertamina EP Cepu (PEPC) yang merupakan bagian dari Regional Indonesia Timur, anak usaha PT Pertamina Hulu Energi (PHE), Subholding Upstream Pertamina.

Hadir dalam peresmian JTB antara lain Menteri ESDM Arifin Tasrif, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa (kedua kiri), Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto, Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati, Direktur Utama PT Pertamina Hulu Energi (PHE) Wiko Migantoro, dan Direktur Utama PEPC Endro Hartanto.

JTB akan memasok gas sebesar 192 MMSCFD untuk kebutuhan pembangkit listrik dan industri di wilayah Jawa Timur serta Jawa Tengah juga memenuhi kebutuhan rumah tangga di Lamongan melalui program jaringan gas (jargas).

Direktur PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati, menjelaskan bahwa pemanfaatan gas JTB sebagai energi bersih sejalan dengan kebijakan kemandirian energi tiap wilayah yang akan berkontribusi positif pada kemandirian energi nasional.

Baca Juga: Anies Kirim Surat Pinangan ke Demokrat: Minta AHY Jadi Cawapres, Begini Isinya

"Seluruh pasokan gas dari JTB yang bersumber dari Jawa Timur diberikan untuk masyarakat Jawa Timur sehingga kemandirian energi dari sektor gas ini akan terwujud untuk Jawa Timur," ujar Nicke.

Lebih lanjut Nicke menyampaikan bahwa Pertamina akan mereplikasi hal ini di wilayah lainnya di Indonesia.

"Tentu kita berharap tidak hanya berhenti di JTB, karena tujuan Indonesia yang akan diwujudkan oleh Pertamina adalah kemandirian energi nasional. Kita mulai dengan kemandirian energi per wilayah berdasarkan sumber daya energi yang ada di wilayah tersebut," jelas Nicke.k-1/na

Editor : Mariana Setiawati

BERITA TERBARU